Wednesday, March 27, 2019

Cara Pasang TWRP + ROOT Xiaomi Redmi Note 3 Pro (Kenzo)

Assalamualaikum wr.wb

ROOT -  Artikel kali ini saya memberikan sebuah Tips&Trik cara Root Xiaomi Redmi Note 3 Pro Kenzo dengan Mudah. Redmi Note 3 Pro merupakan salah satu produk Xiaomi yang masih belum memenuhi Syarat TKDN sebanyak 30%. karena itu jika kamu menggunakan Redmi Note 3 Pro dengan ROM Global pasti tidak bisa menikmati Jaringan 4G Indonesia (kecuali menggunakan ROM China). untuk mengatasi hal tersebut, salah satu caranya yaitu dengan melakukan Patching files ke ROM Kamu menggunakan TWRP Recovery pada Redmi Note 3 Pro kamu.


Kelebihan Metode UBL :

  • Tidak perlu melakukan Flashing ulang ROM fastboot untuk menyisipkan file TWRP
  • Data-data aman, tapi sebaiknya tetap melakukan Backup terlebih dahulu
  • Langkah lebih sederhana dan meminimalisir Bootlop
Cara Pasang TWRP + ROOT Redmi Note 3 Pro (Kenzo)
Persyaratan sebelum flashing :
  • Pastikan baterai Redmi Note 3 Pro dalam keadaan full charge atau minimal 50%
  • Kabel USB Original atau berkualitas Baik
  • PC / Laptop dengan OS Windows 7 Ke atas
  • Redmi Note 3 Pro sudah dalam keadaan UBL | Cara UBL Dengan Mudah |
  • Sebaiknya Backup Terlebih dahulu jika ada Data-Data yang Penting untuk jaga-jaga kalau prosess Pemasangan TWRP Mengalami kegagalan atau TWRP meminta password
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
  • Install Xiaomi USB Driver terlebih dahulu | Google Drive |
  • Unduh Toolkit_TWRP - 37 MB | Google Drive | (Ekstrak dan letakkan di Drive (C:) atau pada folder tanpa spasi Contoh : (C:)/Programfiles86/Salin disini
  • Unduh Magisk ROOT / SuperSU |Magisk.zip |
Setelah memenuhi syarat dan mengunduh Bahan-bahan diatas, ikuti langkah berikut ini.
  1. Matikan HP Dan masuk ke Fastboot mode dengan menekan Tombol Power + Vol Down secara bersamaan beberapa detik hingga muncul logo fastboot seperti ini

  • Selanjutnya sambungkan Redmi Note 3 Pro Ke PC / Laptop menggunakan kabel USB Original atau berkualitas baik
  • Jalankan Toolkit_TWRP yang sudah di Ekstrak tadi dengan cara klik kanan >> Run as administrator pada berkas klik Doublekliksaya.bat sehingga muncul menu seperti berikut
  • Klik 1 kemudian ENTER
  • Selanjutnya ikut instruksi yang tertera pada Toolkit. Redmi Note 3 Pro kamu otomatis akan masuk Ke TWRP recovery, Berikut adalah tampilannya
  • TWRP ini berbahasa cina pada saat pertama kali digunakan, ganti ke versi Bahasa indonesia atau bahasa inggris.
  • Setelah itu masuk ke Setting kemudian Centang "Supprort MIUI OTA" dan "Disable boot system DM-Verify"
  • Agar TWRP ini support OTA dan mencegah dari Bootlop atau sejenisnya
  • Selanjutnya Masuk Ke Mount 

  • Hilangkan Centang pada "Mount system partition read only" agar TWRP ini tidak hilang Permanen
  • Samapai Tahap ini pemasang TWRP Sudah selesai
  • Selanjutnya untuk Reboot System
  • Atau langsung Bisa Pasang Magisk yang telah di Download tadi
" Sampai pada tahap ini Xiaomi Redmi Note 3 Pro kamu sudah sukses Melakukan Flashing TWRP Recovery "

Gimana??...
Cukup mudah bukan... Silahkan di Share jika Artikel kali ini menarik,
Semoga Bermanfaat!!!...


Disqus Comments